Ini Cara Mengelola Uang di Rekening Tabungan

by | May 19, 2023 | Information, Technology, Tips and Tricks | 0 comments

Reading Time: < 1 minutes

Mereka yang kaya bukanlah mereka yang memiliki penghasilan besar atau bisa membeli barang-barang mewah. Jika tidak bisa mengelola keuangan dengan baik, sebanyak apapun uang yang dimiliki pasti akan cepat habis.
Mungkin ada beberapa dari Anda yang masih bingung dengan cara mengelola keuangan yang baik. Untuk lebih jelasnya, berikut tips mengelola rekening bulanan.

1. Buat Anggaran Bulanan
Sangat mudah untuk mengeluarkan uang. Namun jika pengeluaran tersebut tidak terkontrol, penghasilan bulanan dipastikan akan selalu habis. Agar tidak mengalami masalah seperti ini, Anda bisa membuat anggaran bulanan. Anggaran bulanan ini sebaiknya dibuat di awal bulan atau sebelum Anda mulai membelanjakan penghasilan yang Anda dapatkan. Catat pengeluaran rutin. Dari setiap pengeluaran yang sudah dicatat, mulailah untuk membuat skala prioritas.

2. Sisihkan Sebagian Penghasilan untuk Ditabung
Menabung itu wajib. Mindset seperti ini harus selalu Anda tanamkan dan terapkan. Akan tetapi, jangan menabung dari sisa penghasilan. Justru sebaliknya, sisihkan sebagian penghasilan untuk ditabung di awal bulan. Menabung di awal bulan ada banyak keuntungannya. Selain memberi jaminan bahwa setiap bulannya bisa menabung, cara ini juga membantu Anda mengelola pengeluaran agar lebih selektif.

3. Buat Dua Rekening Bank
Memiliki dua atau lebih dari satu rekening bank bisa membantu Anda mengelola keuangan dengan lebih mudah. Misalnya saja satu rekening untuk tabungan dan satu rekening lagi untuk menerima gaji dan memenuhi kebutuhan bulanan. Tapi jika ingin membuka lebih dari satu rekening bank, sebaiknya cari bank yang biaya adminnya rendah atau bahkan tidak ada biaya admin sama sekali.

Sumber : HSBC

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *